Printer adalah alat yang sangat penting di kantor maupun di rumah. Saat ini, kita bisa menggunakan satu printer untuk beberapa komputer dengan fitur berbagi printer. Dengan berbagi printer, banyak orang dapat mencetak dokumen menggunakan satu printer saja. Ini dapat membantu meningkatkan produktivitas, mengurangi biaya, dan menghemat waktu. Di artikel ini, kita akan membahas konsep Sharing Printer serta cara melakukannya di sistem operasi Windows 7 dan 10. Mari kita simak sampai selesai!
Apa yang Dimaksud dengan Sharing Printer?
Sharing printer adalah suatu fitur yang memungkinkan beberapa komputer yang terhubung dalam satu jaringan, seperti LAN atau WiFi, untuk menggunakan satu printer secara bersama-sama. Fitur ini dapat ditemukan pada berbagai sistem operasi, seperti Windows, Linux, atau Mac OS. Dengan fitur ini, proses mencetak dokumen menjadi lebih praktis, karena tidak perlu lagi menghubungkan printer langsung ke komputer.
Sharing printer memiliki banyak keuntungan, di antaranya menghemat waktu, tenaga, dan biaya yang biasanya diperlukan untuk mencetak dokumen. Selain itu, fitur ini memudahkan pertukaran data antara pengguna komputer yang terhubung dalam jaringan. Dengan begitu, sharing printer menjadi solusi yang praktis untuk berbagi sumber daya pencetakan dalam berbagai lingkungan, seperti sekolah, kantor, warnet, atau rental komputer. Selain itu, cara melakukan sharing printer dapat bervariasi tergantung pada sistem operasi yang digunakan.
Cara Sharing Printer di Windows 7
Pengaturan Awal pada Komputer Server (Yang Terhubung ke Printer):
- Pastikan printer Anda terhubung ke komputer yang menjalankan Windows 7.
- Buka Control Panel.
- Pilih “Network and Sharing Center.”
- Klik “Change advanced sharing settings.”
- Pilih profil jaringan yang cocok (misalnya, Private untuk jaringan rumah).
- Aktifkan “File and printer sharing.”
- Klik “Save changes.”
Mengaktifkan Berbagi Printer dari Komputer Server
- Buka Control Panel.
- Pilih “Devices and Printers.”
- Lalu Klik kanan pada printer yang ingin anda bagikan.
- Pilih “Printer Properties.”
- Buka tab “Sharing.”
- Centang “Share this printer.”
- Beri nama printer (opsional).
- Klik “OK.”
Menghubungkan Komputer Lain ke Printer yang Dibagikan
- Pada komputer lain, buka Control Panel.
- Pilih “Devices and Printers.”
- Klik “Add Printer.”
- Kemudian Pilih “Add a network, wireless, atau Bluetooth printer.”
- Pilih “The printer that I want isn’t listed.”
- Kemudian anda Pilih “Select a shared printer by name.”
- Kemudian Ketik “alamat-IP-server” (tanpa tanda petik) di kolom yang sudah tersedia.
- Pilih printer yang ingin digunakan.
- Kemudian Klik “Next” dan ikuti petunjuk untuk menyelesaikan pengaturan.
Cara Sharing Printer di Windows 10
Pastikan “Network Discovery” sudah diaktifkan untuk mempermudah berbagi printer via Wi-Fi. Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama Buka menu pengaturan dengan mengklik ikon roda gigi di Start Menu.
- Klik “Device,” lalu “Printers & Scanners.”
- Pilih printer yang ingin Anda bagikan, lalu klik “Manage.”
- Buka “Printer Properties.”
- Di jendela yang muncul, buka tab “Sharing.”
- Centang “Share This Printer” dan beri nama printer yang akan anda bagikan.
- Klik “Apply,” lalu “OK.”
Menghubungkan Komputer Lain Ke Printer Yang Dibagikan
- Buka menu “Start.”
- Pilih “Settings” > “Devices” kemudian klik “Printers & Scanners.”
- Kemudian anda Klik “Add a Printer or Scanner” di menu “Add Printers & Scanners.”
- Pilih printer yang ingin digunakan dari daftar yang sudah tersedia.
- Klik “Add Device.”
Setelah langkah-langkah ini selesai, komputer lain di jaringan Anda akan dapat menggunakan printer yang dibagikan melalui Wi-Fi atau jaringan yang sama. Selamat mencoba!
Baca juga:
- Rekomendasi Printer HP Termurah 2023! Dijamin Awet!
- Rekomendasi Printer Brother Terbaik dan Awet 2023!
- Sederet Rekomendasi Printer Epson Terbaik Juli 2023!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.