ChatGPT mengadakan sayembara yang berhadiah besar sampai $20.000. Apakah ada kriteria? Apakah ini resmi dari OpenAI? Kami akan memberikan detail lengkapnya di bawah ini.
ChatGPT Berikan Ratusan Juta Untuk Menemukan Bug
Open AI mengumumkan sayembara berhadiah $200-$20000 untuk yang bisa menambal bugnya atau melaporkan bugnya. Ini merupakan cara mereka untuk mengumpulkan hacker atau komunitas peneliti keamanan.
Ini merupakan cara yang cukup efektif dan murah karena mereka sudah pasti menemukan bug dan hadiah yang berikan hanya sekali dibanding mereka mempekerjakan banyak debugger dengan hasil bug yang tidak banyak atau mungkin tidak berarti.
Sebelumnya jika kalian belum tahu apa itu ChatGPT, ini adalah perangkat lunak yang memiliki kepintaran buatan yang bisa membantu kita dalam berbagai hal. Dibalik kepintaran itu tentu ada kekurangan, sehingga itu mengapa acara ini dibuat.
Program ini diumumkan oleh OpenAI lewat postingan blog mereka. Menurut OpenAI ini dapat mengatasi kerentanan dan kelemahan yang muncul dengan teknologi ini dengan transparan dan kolaborasi seperti ini.
Menurut Bugcrowds mengatakan akan ada beberapa bug yang tidak dihargai termasuk membuat model mengatakan hal buruk kepada anda dan membuat model menulis kode berbahaya untuk anda.
Kemungkinan salah satu yang diincar oleh ChatGPT adalah bug-bug fatal yang akan mempengaruhi AI nantinya. Karena sudah pernah terjadi bug seperti pengguna dapat melihat riwayat obrolan milik pengguna lain dan itu sebabnya Open AI menghindari itu dan membuat sayembara ini.
Tetapi tak hanya memanggil individu saja, program ini mengajak semua orang termasuk perusahaan juga bisa mengikuti bounty ini. Menyoroti masalah fatal yang pernah terjadi sehingga OpenAI tak ingin hal itu terjadi lagi.
Berdasarkan bug bounty platform Bugcrowd, OpenAI sudah mengundang peneliti untuk mereview ChatGPT dan juga OpenAI juga meninjau kerangka kerja bagaimana sistem OpenAI berkomunikasi dan berbagi data dengan aplikasi ketiga.
Sebenarnya ini adalah hal yang lumrah di ranah teknologi karena perusahaan besar seperti Google, Microsoft, dan Facebook pun menawarkan program bug bounty ini. Karena cara ini dinilai sukses untuk terus mengatasi kerentanan yang ada pada product mereka.
Baca juga:
- Apa Saja Keunggulan Apple TV? Baca Ini Sebelum Membeli!
- Rumor Apple HomePod Baru: Kamera FaceTime, Menjalankan tvOS
- Apple Mengakuisisi NextVR, Masa Depan Apple di Depan Mata?
_____________________________________________________________________________________________ Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.