Lenovo baru saja mengumumkan kehadiran produk terbaru mereka di ajang MWC 2021. Kali ini, mereka memperkenalkan Yoga Tab 13 yang merupakan sebuah tablet unik yang juga dapat digunakan sebagai monitor.
Produk ini dapat dapat berfungsi sebagai layar eksternal untuk laptop berkat port micro HDMI yang tertanam di perangkat ini. Perdebatan pun bermunculan mengenai perangkat ini, apakah ini adalah tablet yang berfungsi ganda sebagai layar eksternal atau layar eksternal yang dapat menjalankan Android.
Dengan dukungan baterai sebesar 10.000 mAH didalamnya, Lenovo Yoga Tab 13 dapat bekerja sepanjang hari sebagai monitor eksternal. Monitor ini dapat menemani anda dalam perjalanan keluar kantor, atau menonton film di manapun dengan waktu pakai yang cukup panjang.
Perangkat ini hadir dengan layar 13 inci beresolusi 2160 x 1350, memiliki kecerahan layar mencapai 400nits, refresh rate 60Hz, dan dukungan 100% sRGB Dolby Vision. Ada juga kamera depan 8MP beserta empat speaker Dolby Atmos.
Yang paling menarik adalah kehadiran penyangga di bagian belakang dari tablet ini. Pengguna akan dapat menggunakan penyangga ini sebagai cara membuat Yoga Tab 13 ini berdiri di tempat datar untuk digunakan.

Yoga Tab 13 ini kompatibel dengan Lenovo Precision Pen 2, dimana pengguna dapat menggambar apapun dengan menggunakan monitor tablet tersebut. Lenovo Yoga Tab 13 telah ditenagai dengan Snapdragon 870 dan RAM 8GB LPDDR5.

Untuk GPU, mereka menggunakan Adreno 650 GPU dengan kapasitas penyimpanan mencapai 256GB. Tak ketinggalan, terdapat juga dukungan Wi-Fi 6 dan Bluetooth untuk bagian nirkabel, serta terdapat USB-C 3.2 gen 1 untuk kompatibel saat mengisi daya.
Jadi, apakah anda tertarik memiliki monitor tablet ini? Jika tertarik, Lenovo menawarkan Yoga Tab 13 ini seharga $679 atau setara dengan Rp 9.850.000. Sayang, perangkat ini baru direncanakan untuk hadir di China terlebih dahulu.























