Logitech baru saja merilis lini gaming gear terbaru untuk Logitech G yang akan memanjakan gamers konsol XBOX One. Gaming gear yang satu ini akan berkaitan erat dengan kehadiran XBOX Game Pass untuk PC yang baru saja diumumkan divisi XBOX dari Microsoft.
Controller ini dinamakan Adaptive Gaming Kit, dari design sekilas terlihat sangat kreatif. Kontrol mempunyai design seperti controller XBOX yang sangat modular dan dapat dikustomisasi sesuka hati oleh gamers.
Komponen dari Adaptive Gaming Kit terdiri dari 3x small buttons, 3x large buttons, 2x variable triggers, dan 4x light touch buttons yang jika dijumlahkan menjadi sama dengan total tombol pada controller XBOX. Walaupun gamers dapat mengubah format konsolnya sendiri, akan tetapi untuk bagian variable triggers hanya akan dikhususkan untuk tombol LT dan RT.
Kedua belas tombol ini akan bisa diletakkan pada semacam alas yang disediakan pada paket Adaptive Gaming Kit yang permukaannya semacam velcro dengan ukuran 280 mm x 200 mm x 5 mm. Gamers tinggal meletakan posisi tombol sesuai dengan preferensi kenyamanan masing-masing. 
Produk ini telah diuji oleh Microsoft sendiri dan mendapat pujian besar dari komunitas gamers berkat inovasi yang menimbulkan potensi baru. Beberapa asumsi mengatakan Adaptive Gaming Kit akan membuat irama permainan menjadi sangat berubah, game FPS di XBOX akan bisa dimainkan layaknya game FPS di PC dengan pengaturan tombol yang tepat.
Untuk kompatibilitas, Adaptive Gaming Kit hanya dikhususkan untuk XBOX One console gaming di Windows 7,8.1, dan 10 yang berarti gaming gear ini akan menjadi pendukung untuk XBOX Game Pass untuk PC dan tidak menutup kemungkinan kedepannya Adaptive Gaming Kit akan dapat di implementasikan untuk Project Xcloud.
Editor : Salman “mmonrz”























