Honor akhirnya memperkenalkan seri terbarunya, Honor 400 Series, ke pasar global. Seri ini adalah penerus dari Honor 300 yang dirilis Desember tahun lalu. Dua model yang tersedia adalah Honor 400 dan Honor 400 Pro, dengan fokus utama pada kamera berbasis AI serta fitur kreatif canggih.
Kedua ponsel ini menjanjikan pengalaman visual dan performa tinggi, didukung oleh teknologi terbaru dari Honor. Mulai dari layar berkualitas premium, chipset Snapdragon terbaru, hingga fitur AI yang meningkatkan produktivitas.
Spesifikasi Honor 400 Series
Berikut ini Spesifikasi mewah dari Honor 400 Series:

1. Layar dan Desain Menawan
Honor 400 dibekali layar OLED 6,55 inci dengan resolusi 1264×2736 piksel, refresh rate 120Hz, dan tingkat kecerahan maksimal hingga 5000 nits. Layarnya juga sudah didukung teknologi PWM 3840Hz untuk bantu kurangi ketegangan mata saat dipakai lama. Sementara itu, Honor 400 Pro tampil lebih unggul dengan layar OLED quad-curved berukuran 6,7 inci dan resolusi lebih tinggi di 2800×1280 piksel.
Refresh rate-nya juga 120Hz dengan kecerahan yang sama, 5000 nits, menjadikan tampilan lebih halus dan nyaman digunakan dalam berbagai kondisi pencahayaan. Keduanya menjalankan Android 15 dengan antarmuka MagicOS 9.0, dan Honor menjamin update OS dan keamanan selama 6 tahun. Jadi, pengguna tidak perlu khawatir dengan dukungan jangka panjang.
2. Kamera dan Baterai
Salah satu sorotan utama Honor 400 Series adalah kamera 200MP dengan stabilisasi OIS dan EIS. Kamera ini didukung lensa ultrawide 12MP (112° FoV), sementara Pro-nya menambahkan lensa telefoto 50MP dengan zoom optik 3x (menggunakan sensor Sony IMX856). Untuk selfie, keduanya memiliki kamera depan 50MP yang bisa merekam video 4K. Fitur AI-nya juga keren, seperti:
- AI Eraser (menghapus objek tidak diinginkan)
- AI Outpainting (memperluas gambar secara otomatis)
- Remove Reflection (menghilangkan pantulan cahaya)
Daya tahan baterainya juga tangguh, dengan kapasitas 5300mAh. Honor 400 mendukung fast charging 66W, sedangkan Pro-nya lebih cepat dengan 100W wired dan 50W wireless charging.
3. Performa
Honor 400 dibekali chipset Snapdragon 7 Gen 3, sedangkan versi Pro-nya lebih gahar dengan Snapdragon 8 Gen 3. Dua-duanya punya performa kencang, cocok banget buat gaming berat dan multitasking. Untuk urusan memori, keduanya hadir dengan RAM 12GB dan penyimpanan hingga 512GB.
Harga Honor 400 Series
Harganya cukup bersaing:

- Honor 400 (12+256GB): €499 (Rp 9,2 juta)
- Honor 400 (12+512GB): €549 (Rp 10 juta)
- 400 Pro (12+512GB): €799 (Rp 14,7 juta)
Dengan spesifikasi dan fitur AI-nya yang canggih, Honor 400 Series siap bersaing di kelas mid-range hingga flagship. Tertarik mencoba?
Baca juga:
- Honor Bocorkan 2 Smartwatch Terbarunya, Desainnya Cantik dan Bikin Mata Melirik!
- Bocoran Honor Magic 8 Pro: HP dengan Kamera 200MP Pertama dari Honor?
- Begini Pengalaman Menjajal HONOR Pad 9 Selama 1 Bulan!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.



















