Pada acara Snapdragon SEA Summit 2025 yang digelar pada tanggal 26 Februari 2025 di Singapura, Qualcomm tidak hanya hadir sebagai peserta biasa, melainkan juga memamerkan berbagai keunggulan laptop yang menggunakan prosesor seri Snapdragon X. Acara ini menjadi ajang yang sangat dinantikan oleh para pecinta teknologi, terutama karena Qualcomm menampilkan inovasi terbaru mereka dalam dunia komputasi.
Salah satu fokus utama yang ditonjolkan adalah kemampuan laptop Copilot+ PC yang ditenagai oleh prosesor Snapdragon X. Laptop ini tidak hanya menawarkan performa tinggi. Tetapi juga fitur-fitur canggih yang memudahkan pengguna dalam berbagai aktivitas, termasuk pengolahan audio secara real-time.
Perbandingan Performa: Snapdragon X vs Intel Core Ultra 9
Salah satu fitur yang paling menarik perhatian adalah kemampuan laptop Copilot+ PC dalam memproses audio secara real-time menggunakan aplikasi Moises. Aplikasi ini memanfaatkan Neural Processing Unit (NPU) yang ada pada prosesor seri Snapdragon X. Untuk melakukan tugas-tugas kompleks seperti menghilangkan vokal dari sebuah lagu untuk keperluan karaoke, atau sebaliknya, menghapus suara instrumen dan menyisakan vokal saja.

Ini adalah contoh nyata bagaimana teknologi AI dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Memberikan pengalaman yang lebih personal dan menyenangkan bagi pengguna. Dengan dukungan NPU yang kuat, proses ini berjalan dengan lancar dan cepat, tanpa membebani sistem secara berlebihan.
Qualcomm tidak hanya menunjukkan keunggulan dalam hal fitur. Tetapi juga membuktikan bahwa laptop dengan prosesor Snapdragon X memiliki performa yang lebih unggul dibandingkan dengan laptop yang menggunakan prosesor Intel. Dalam sebuah demo, dua laptop Dell XPS 13 dengan prosesor berbeda, yaitu Snapdragon X Elite X1E80100 dan Intel Core Ultra 9 288, diuji coba. Hasilnya cukup mengejutkan.
Saat menjalankan fitur AI, laptop dengan prosesor Snapdragon menunjukkan efisiensi yang jauh lebih tinggi. Penggunaan CPU hanya mencapai 5%, sementara NPU digunakan sebesar 25%. Yang merupakan kombinasi ideal untuk pemrosesan AI. Sebaliknya, laptop dengan prosesor Intel membebani CPU hingga 22% dan NPU hanya 17%, yang dapat memperlambat performa multitasking.
Hasil Benchmark: Snapdragon X Lebih Unggul
Ketika diuji menggunakan Geekbench dan Browserbench, laptop Dell XPS 13 dengan prosesor Snapdragon X Elite X1E80100 mencetak skor yang jauh lebih tinggi dibandingkan versi Intel. Untuk Geekbench, laptop Snapdragon mencapai skor 2.679 untuk single core dan 14.258 untuk multi core. Sementara itu, di BrowserBench, skornya mencapai 27,5. Di sisi lain, laptop Dell XPS dengan Intel Core Ultra 9 288 hanya mencatatkan skor Geekbench 1.203 untuk single core dan 6.929 untuk multi core. Di BrowserBench, skornya bahkan hanya 12,8.

Perbedaan ini menunjukkan bahwa Snapdragon X tidak hanya lebih efisien, tetapi juga lebih powerful dalam menangani tugas-tugas berat. Saat ini, Qualcomm menawarkan tiga jenis prosesor Snapdragon untuk laptop. Yang tertinggi adalah Snapdragon X Elite. Diikuti oleh kelas menengah Snapdragon X Plus, dan prosesor untuk laptop budget yaitu Snapdragon X. Ketiganya dirancang untuk memenuhi kebutuhan berbagai segmen pengguna, dari profesional hingga pelajar.
Di Indonesia, laptop bertenaga Snapdragon X sudah banyak beredar. Salah satu pabrikan yang rutin menghadirkan laptop dengan prosesor ini adalah ASUS, dengan model terbaru mereka, Zenbook A14. Selain keunggulan dalam hal performa, laptop ini juga memiliki bobot yang sangat ringan. Bahkan lebih ringan dibandingkan MacBook Air buatan Apple, membuatnya sangat portabel dan nyaman digunakan sehari-hari.
Baca juga:
- Cara Memperbaiki Port USB Laptop Rusak, Langsung Bisa Dipraktikkan!
- Axioo Hype 7 AMD X8 Rilis! Laptop Terjangkau dengan Performa Maksimal untuk Multitasking!
- Diskon Hingga Rp 1.5 Juta, Pre-order Laptop MSI GeForce RTX 50 Series Sekarang dan Dapatkan Penawaran Eksklusif!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.



















