Samsung Galaxy Z Fold 6 datang dengan baterai berkapasitas besar yang membuatnya sangat cocok untuk penggunaan jangka panjang. Baik saat kamu memanfaatkan perangkat ini untuk bekerja maupun saat ingin bersantai dan menikmati hiburan. Baterai Galaxy Z Fold 6 memiliki kapasitas 4.400mAh, dan diklaim mampu bertahan hingga 21 jam 38 menit.
Namun, perlu diingat bahwa durasi pemakaian tersebut sangat tergantung pada bagaimana kamu menggunakan perangkat ini. Selain itu, ada berbagai fitur hemat daya yang bisa dimanfaatkan untuk memperpanjang waktu penggunaan baterai.
Dalam Galaxy Z Fold 6, Samsung juga menyematkan fitur penghemat daya yang sangat fleksibel, seperti Battery Protection dan Adaptive Brightness. Dengan fitur-fitur ini, kamu bisa menyesuaikan pengalaman menggunakan perangkat sehingga lebih sesuai dengan kebutuhan dan preferensimu.
Tips Menjaga Daya Tahan Baterai Galaxy Fold 6
Beberapa Tips Agar Baterai Galaxy Z Fold 6 Kamu Lebih Tahan Lama:

- Pertama, buka menu Settings.
- Setelah itu, masuk ke menu Battery.
- Aktifkan Battery Protection.
- Kemudian, aktifkan pilihan perlindungan yang tersedia untuk kamu.
Ada tiga opsi utama yang bisa kamu pilih. Yang pertama adalah Basic, di mana pengisian baterai akan berhenti saat mencapai 100% dan baru akan dilanjutkan ketika daya turun ke 95%. Opsi kedua, yaitu Adaptive, dirancang untuk menyesuaikan kebiasaan pengisian daya kamu, sehingga dapat memaksimalkan efisiensi penggunaan baterai. Sementara itu, opsi ketiga adalah Maximum, yang akan menghentikan pengisian daya pada angka 80% demi menjaga kesehatan baterai dalam jangka panjang.
Selain itu, kamu juga bisa mengatur beberapa fitur yang mungkin jarang kamu gunakan, seperti Always on Display melalui menu Lock Screen & AOD. Kamu juga dapat menyesuaikan tingkat kecerahan otomatis perangkat sesuai dengan pencahayaan di sekitarmu lewat pengaturan Adaptive Brightness yang ada di menu Settings dan Display.
Fitur Wireless Power Sharing Galaxy Z Fold 6
Galaxy Z Fold 6 juga memiliki fitur Wireless Power Sharing. Fitur ini memungkinkanmu untuk mengisi daya perangkat Galaxy lainnya. Seperti Galaxy Buds atau Galaxy Watch, hanya dengan meletakkannya di bagian belakang perangkat ini. Untuk mengatur fitur ini, kamu bisa masuk ke menu Wireless Power Sharing yang ada dalam menu Battery di Settings. Di sini, kamu juga dapat mengatur persentase batas daya yang diinginkan.
Di sisi lain, Galaxy Z Fold 6 didukung oleh prosesor Snapdragon 8 Gen 3 Mobile Platform for Galaxy. Yang menawarkan performa sangat tinggi dan dilengkapi dengan Vapor Chamber yang berfungsi menjaga suhu perangkat tetap stabil. Tak hanya itu, Samsung juga memberikan layanan Z Premier bagi pengguna yang membeli perangkat ini sebelum tanggal 31 Desember 2024. Layanan ini mencakup proteksi layar, layanan antar-jemput, hotline yang tersedia 24 jam, dan perangkat pinjaman selama proses perbaikan.
Harga Galaxy Fold 6

Jika kamu tertarik untuk merasakan semua fitur luar biasa dan daya tahan baterai pada Galaxy Z Fold 6, kamu bisa memilih varian dengan RAM 12GB dan penyimpanan 256GB yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp26.499.000.
Ada juga varian dengan RAM 12GB dan penyimpanan 512GB seharga Rp28.499.000, serta yang teratas, RAM 12GB dan penyimpanan 1TB yang ditawarkan dengan harga Rp31.999.000. Dengan semua fitur dan performa yang ditawarkan, Galaxy Z Fold 6 benar-benar menjadi pilihan menarik bagi kamu yang menginginkan smartphone canggih dan handal.
Baca juga:
- Fitur Samsung Galaxy A35 5G Bikin Belanja Online Makin Mudah
- Luncurkan Galaxy Z Fold 6 Special Edition, Samsung Hadirkan Pengalaman Fotografi Mewah!
- Samsung Galaxy Tab A9 Kids Edition, Tablet Ideal untuk Anak!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.























