Vivo kembali bersiap untuk meramaikan pasar smartphone di Indonesia dengan menghadirkan perangkat terbarunya yang diberi nama Vivo Y04. Kepastian mengenai kehadiran ponsel ini semakin kuat setelah perangkatnya muncul di dua situs penting yang menjadi indikator resmi peluncuran gadget di Tanah Air.
Berdasarkan hasil pemantauan yang dilakukan oleh PemmzChannel, smartphone terbaru dari Vivo ini telah terdaftar secara resmi di dua lembaga sertifikasi, yaitu situs Postel dan TKDN. Kehadiran perangkat ini semakin diperjelas dengan munculnya sertifikat bernomor 107716/DJID/2025 yang diterbitkan pada 17 Februari 2025. Sertifikat tersebut mencantumkan nomor model V2430, yang dikonfirmasi sebagai Vivo Y04. Dengan sudah terdaftarnya perangkat ini di Postel, bisa dipastikan bahwa peluncurannya tidak akan lama lagi.
Tak hanya di Postel, Vivo Y04 juga telah muncul dalam database TKDN, yang mengindikasikan bahwa ponsel ini akan hadir dengan dukungan jaringan LTE. Dalam sertifikasinya, perangkat ini mencatatkan nilai TKDN sebesar 35,28%. Yang berarti telah memenuhi persyaratan kandungan lokal untuk bisa dipasarkan secara resmi di Indonesia. Kendati sudah muncul di dua sertifikasi penting tersebut, pihak Vivo Indonesia hingga saat ini masih belum memberikan bocoran resmi mengenai kapan perangkat ini akan dirilis ke publik ataupun spesifikasi detail yang akan dibawanya.
Perbandingan Vivo Y04 dengan Pendahulunya, Vivo Y03
Meski belum ada informasi resmi terkait spesifikasi Vivo Y04. Banyak yang berharap bahwa perangkat ini akan hadir dengan fitur yang lebih baik dibandingkan pendahulunya, yakni Vivo Y03. Sebagai gambaran, Vivo Y03 yang dirilis pada Maret tahun lalu membawa layar berjenis IPS LCD dengan ukuran 6,56 inci dan resolusi 720 x 1.612 piksel. Layar tersebut sudah mendukung refresh rate 90Hz, yang membuat pengalaman scrolling dan animasi lebih halus.

Di sektor daya, Vivo Y03 dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000mAh yang sudah mendukung teknologi pengisian cepat 15W. Kapasitas baterai yang besar ini tentunya menjadi daya tarik bagi pengguna yang membutuhkan perangkat dengan ketahanan baterai yang lama. Untuk urusan performa, Vivo Y03 mengandalkan chipset MediaTek Helio G85 dengan fabrikasi 12nm. Chipset ini dikombinasikan dengan RAM berkapasitas 4GB serta penyimpanan internal hingga 128GB, yang masih bisa diperluas menggunakan kartu microSD.
Dari segi software, Vivo Y03 berjalan di atas sistem operasi Funtouch OS 14 yang berbasis Android 14. Sementara untuk sektor fotografi, perangkat ini mengusung kamera utama 13MP yang dipadukan dengan sensor QVGA di bagian belakang. Untuk kebutuhan selfie dan video call, tersedia kamera depan beresolusi 5MP. Tak hanya itu, bodi perangkat ini memiliki dimensi 163.78 x 75.73 x 8.39 mm dan telah mengantongi sertifikasi IP54. Yang membuatnya lebih tahan terhadap percikan air dan debu.
Harapan untuk Vivo Y04: Spesifikasi Lebih Baik dengan Harga Terjangkau
Berdasarkan spesifikasi yang dimiliki oleh Vivo Y03. Banyak pengguna berharap bahwa Vivo Y04 akan hadir dengan peningkatan yang lebih signifikan, baik dari sisi desain, performa, maupun fitur-fitur yang dibawanya. Salah satu aspek yang diharapkan meningkat adalah sektor dapur pacu. Di mana banyak yang menginginkan Vivo Y04 dibekali dengan chipset yang lebih bertenaga serta kapasitas RAM yang lebih besar agar dapat menjalankan aplikasi dan game dengan lebih lancar.

Selain itu, peningkatan di sektor layar juga menjadi harapan bagi banyak penggemar Vivo. Resolusi yang lebih tinggi serta dukungan refresh rate yang lebih baik tentunya akan memberikan pengalaman visual yang lebih maksimal. Tak hanya itu, kapasitas baterai yang besar serta dukungan pengisian cepat yang lebih optimal juga menjadi faktor yang dinantikan dari Vivo Y04.
Dari segi harga, Vivo dikenal sebagai brand yang sering menghadirkan perangkat dengan spesifikasi menarik namun tetap ramah di kantong. Oleh karena itu, meskipun membawa peningkatan spesifikasi, diharapkan harga Vivo Y04 tetap terjangkau seperti pendahulunya. Dengan kombinasi harga yang kompetitif dan fitur yang lebih unggul. Vivo Y04 berpotensi menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang mencari smartphone dengan performa mumpuni tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
Baca juga:
- Mengenal ZEISS: Teknologi Kamera Canggih di Smartphone vivo!
- Vivo V50e Segera Rilis? Simak Bocorannya di Sini!
- Vivo X300 Series Siap Guncang Pasar, Ini Spesifikasinya!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.



















