Setelah sebelumnya meluncurkan laptop dengan nama Samsung Galaxy Book5 Pro 360. Kini Samsung kembali mengeluarkan varian terbarunya yang disebut Galaxy Book5 Pro. Laptop ini, meskipun memiliki nama yang sedikit berbeda, tetap menghadirkan spesifikasi dan fitur yang sangat menarik. Seperti yang diungkapkan dalam laporan dari GSMArena.
Galaxy Book5 Pro ini masih mengusung prosesor Intel Lunar Lake, sama seperti varian sebelumnya. Namun kali ini dilengkapi dengan NPU (Neural Processing Unit) yang memiliki kemampuan mencapai 47 TOPS. NPU ini memberikan kemampuan luar biasa pada laptop ini, membuatnya lebih pintar dengan memanfaatkan teknologi AI.
Salah satu fitur menarik yang disematkan pada Galaxy Book5 Pro adalah adanya NPU 47 TOPS. Yang memungkinkan laptop ini bekerja sebagai perangkat AI yang sangat canggih. Bahkan, laptop ini bisa menjalankan dua platform AI secara bersamaan. Seperti Microsoft Copilot+ dan Galaxy AI dengan AI Select-nya, yang mirip dengan fitur Circle to Search.
Cara kerja AI Select sangat mudah digunakan. Pengguna hanya perlu melingkari sebuah gambar atau kalimat untuk melakukan pencarian. Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk memanfaatkan optical character recognition (OCR). Yang memudahkan pengambilan teks dari gambar atau pemindaian kode QR. Teknologi ini sangat berguna, dan yang menarik, AI Select ini menggunakan teknologi dari Samsung. Bukan Google seperti yang biasa kita temui pada smartphone mereka.
Spesifikasi Samsung Galaxy Book5 Pro
Samsung Galaxy Book5 Pro hadir dengan dua pilihan ukuran layar, yakni 14 inci dan 16 inci, yang masing-masing menggunakan panel Dynamic AMOLED 2X. Panel ini sudah dilengkapi dengan Vision Booster dan lapisan anti-refleksi. Yang membuat tampilan gambar semakin jernih meski digunakan di luar ruangan.

Dapur pacu laptop ini mengandalkan prosesor Intel Lunar Lake yang sudah terintegrasi dengan NPU 47 TOP. NPU tersebut tidak hanya berfungsi untuk mengoptimalkan performa AI. Tetapi juga memiliki peran penting dalam beberapa fitur lainnya, seperti Photo Remaster yang dapat meningkatkan kualitas foto lama. Serta fitur interpreter waktu nyata dan Note Assist.
Selain itu, Galaxy Book5 Pro mendukung fitur Phone Link, yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkan perangkat Galaxy Book5 Pro dengan smartphone Android. Dengan begitu, pengguna dapat mengakses file dan aplikasi di ponsel langsung melalui laptop.
Fitur menarik lainnya termasuk Multi Control, yang memungkinkan kamu menggunakan keyboard dan mouse untuk mengontrol ponsel dan tablet secara bersamaan. Ada juga fitur Second Screen, di mana tablet dapat digunakan sebagai monitor kedua. Serta Quick Share yang memudahkan transfer file antara perangkat Galaxy secara cepat.
Samsung juga memberikan dukungan baterai yang diklaim mampu bertahan hingga 25 jam penggunaan. Sehingga pengguna tidak perlu khawatir kehabisan daya saat sedang bekerja atau menonton film tanpa harus membawa charger kemana-mana. Untuk kualitas audio, Galaxy Book5 Pro dibekali dengan empat speaker yang sudah mendukung Dolby Atmos. Ini tentu saja memberikan pengalaman menonton video dengan kualitas suara yang lebih hidup dan nyata.
Harga Samsung Galaxy Book5 Pro
Webcam pada laptop ini dilengkapi dengan fitur Staggered HDR, yang memungkinkan pengambilan gambar dengan kualitas high dynamic range. Fitur ini bekerja dengan cara menggabungkan beberapa gambar sekaligus untuk menciptakan hasil foto yang lebih jelas dan tajam.
Untuk konektivitas, Galaxy Book5 Pro sudah dilengkapi dengan banyak port, termasuk dua port Thunderbolt 4, HDMI 2.1, USB-A, port audio 3,5mm, dan microSD reader. Memberikan fleksibilitas lebih dalam penghubungan perangkat.
Samsung Galaxy Book5 Pro dijadwalkan untuk dirilis di Korea Selatan pada 2 Januari mendatang. Namun, untuk harga dan ketersediaan di luar Korea Selatan, belum ada informasi lebih lanjut yang tersedia.
Baca juga:
- Samsung Rilis Galaxy Tab A9+ Student Package Edition, Siap Bantu Anak Belajar Lebih Efektif!
- Samsung Galaxy A16 vs A35: Duel Spesifikasi dan Harga, Siapa Pemenangnya?
- Promo Akhir Tahun, Samsung Galaxy Watch Ultra Incar Penggemar Triathlon!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.



















