Lagi tren banget nih, suara Google di TikTok! Buat kamu yang suka bikin konten, efek suara khas ini bisa bikin videomu makin unik dan beda dari yang lain. Suara ini tuh, yang khas kayak suara robot cewek dewasa dari Google Assistant, intonasinya datar tapi justru bikin lucu. Kalau kamu penasaran gimana cara bikin suara Google, simak aja nih langkah-langkah gampangnya!
Cara Bikin Suara Google di TikTok
Berikut dibawah ini Cara Bikin Suara Google di TikTok:
1. Langsung dari TikTok Tanpa Aplikasi Tambahan
Gak ribet kok, TikTok udah punya fitur ini, jadi kamu gak perlu aplikasi tambahan. Cek langkah-langkahnya di bawah ini:
- Pastikan kamu udah punya aplikasi TikTok di HP. Belum ada? Download terlebih dahulu dari Play Store atau juga di App Store.
- Login ke akun TikTok kamu. Kalau kamu belum punya akun, daftar aja dulu.
- Buka menu Profil, terus klik ikon “+” buat bikin video baru atau upload video yang udah ada.
- Setelah video siap, masuk ke menu edit video.
- Pilih fitur Text (ikon huruf di bawah), terus ketik teks yang mau kamu jadiin suara Google.
- Tekan lama teks itu sampai muncul opsi Text-to-Speech, lalu pilih deh.
- Tunggu beberapa detik, dan voila! Teksnya langsung berubah jadi suara robot Google.
Kalau fitur ini gak muncul, coba update dulu aplikasi TikTok kamu. Oh ya, kamu juga bisa atur durasi teksnya biar pas dengan videomu. Caranya, tap teksnya, pilih Set Duration, dan sesuaikan durasinya.
2. Pakai Situs Sound of Text
Kalau fitur bawaan TikTok gak bekerja, jangan panik! Ada alternatif lain, yaitu pakai situs Sound of Text. Begini caranya:
- Buka situs soundoftext.com.
- Di halaman utamanya, ada dua kolom: Text dan Voice.
- Ketik teks yang mau kamu ubah jadi suara Google di kolom Text.
- Pilih bahasa di kolom Voice sesuai keinginan kamu.
- Klik Submit, dan hasilnya bakal muncul di bagian bawah.
- Tekan Play buat dengerin suaranya, dan kalau udah oke, tinggal klik Download.
- Masukkan audio yang kamu download ke aplikasi edit video, terus gabungin sama videomu.
3. Pakai Situs Voice of Text
Selain Sound of Text, ada juga situs Voice of Text yang gak kalah simpel. Begini langkah-langkahnya:
- Buka situs voiceoftext.com lewat browser.
- Masukkan teks yang mau kamu ubah jadi suara Google di kolom yang tersedia.
- Pilih bahasa yang kamu mau di kolom Voice.
- Klik Convert to Voice dan tunggu prosesnya selesai.
- Kalau udah jadi, dengerin dulu hasilnya. Kalau oke, langsung klik Download.
- Gabungkan audio itu ke video kamu di aplikasi edit video, terus upload ke TikTok.
Tren suara Google ini emang lagi booming banget di TikTok. Banyak kreator pakai suara ini buat bikin konten yang lucu, kreatif, dan gampang viral. Dengan suara robotik ini, videomu pasti bakal lebih menarik perhatian! Jadi, yuk cobain cara di atas dan bikin konten TikTok kamu makin kece!
Baca juga:
- Cara Menghapus Riwayat Tontonan TikTok dalam Sekejap
- Ingin Live di TikTok Tapi Followers Baru 200? Ini 3 Caranya!
- Akun TikTok Hilang? Begini Cara Mengembalikannya!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.






1. Langsung dari TikTok Tanpa Aplikasi Tambahan

















