Belanja offline namun bayarnya nanti dengan SPayLater, memang bisa? Tentu saja bisa! Caranya adalah dengan Bayar QRIS SPayLater. SPayLater sendiri hadir untuk mempermudah pengguna dalam berbelanja berbagai produk di Shopee. Menariknya, fitur ini tidak hanya terbatas untuk transaksi online atau dalam aplikasi saja, tapi juga bisa dipakai untuk transaksi offline melalui QRIS.
Dengan demikian, pengguna Shopee bisa memanfaatkan QRIS untuk berbelanja di berbagai merchant yang menerima pembayaran melalui Shopee PayLater. Kamu bisa membeli apa saja di merchant tersebut tanpa khawatir, karena proses pembayaran berlangsung cepat dan mudah.
Selanjutnya, kamu hanya perlu mencicil pembayarannya melalui Shopee sesuai dengan waktu dan nominal yang telah ditentukan. Kalau kamu masih bingung dengan cara menggunakan SPayLater untuk bayar QRIS, tenang saja! Langkah-langkahnya sangat mudah diikuti. Simak artikel ini sampai habis untuk mendapatkan informasi lengkapnya.
Cara Bayar QRIS Pakai SPayLater Melalui Aplikasi Shopee
Berikut langkah-langkah untuk membayar QRIS dengan Shopee PayLater, yang dilansir dari laman resmi Shopee:

- Buka aplikasi Shopee di smartphone kamu.
- Setelah aplikasi terbuka, klik ikon Scan yang ada di halaman utama. Ikon ini terletak di samping saldo ShopeePay kamu.
- Pindai kode QRIS yang ada di kasir merchant tempat kamu berbelanja.
- Pilih metode pembayaran menggunakan SPayLater.
- Pembayaran selesai, dan kamu bisa mencicil sesuai ketentuan.
Cara Bayar QRIS Pakai SPayLater Lewat Aplikasi ShopeePay
Selain melalui aplikasi Shopee, kamu juga bisa membayar QRIS menggunakan aplikasi ShopeePay dengan langkah berikut:

- Pertama Unduh aplikasi ShopeePay dari Google Play Store maupun App Store.
- Buka aplikasinya, lalu klik ikon Scan QRIS di bagian bawah halaman.
- Lalu Pindai kode QRIS di kasir merchant tempat kamu berbelanja.
- Pilih metode pembayaran menggunakan SPayLater.
- Konfirmasi pembayaran, dan transaksi selesai.
Syarat Bayar QRIS Pakai Shopee PayLater
Ada beberapa syarat yang perlu diperhatikan saat menggunakan SPayLater untuk pembayaran QRIS:

- SPayLater bisa digunakan oleh semua pengguna yang sudah mengaktifkan fitur ini.
- Pembayaran QRIS menggunakan SPayLater dapat dilakukan melalui aplikasi Shopee dan ShopeePay.
- Pastikan kamu memindai kode QRIS milik ShopeePay di kasir.
- Tidak ada biaya tambahan untuk menggunakan SPayLater saat membayar QRIS, berlaku di semua merchant yang terdaftar di halaman promosi Shopee.
- Perlu diingat, cicilan 0% hingga 6 bulan berlaku untuk transaksi minimal Rp25.000 di merchant tertentu yang tercantum di halaman promosi.
- Setiap pengguna yang bertransaksi menggunakan SPayLater untuk membayar QRIS juga berkesempatan mendapatkan golden ticket dengan peluang memenangkan grand prize, sesuai syarat dan ketentuan yang berlaku.
Nah, itulah cara mudah bayar QRIS pakai SPayLater beserta syarat-syaratnya!
Baca juga:
- Tips Membuat Undangan Digital Pernikahan Praktis Lewat Smartphone!
- Menonaktifkan Terakhir Dilihat di Instagram: Tips Praktis yang Dijamin Berhasil!
- Tips Membuat Collaboration Post Instagram Bersama Teman!
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.




















