Kebutuhan akan PC berbasis Windows semakin tak terelakkan di era digital ini. Banyak dari kita yang sering melakukan aktivitas digital dan bermain game PC. Untuk menunjang semua itu, tentu kita membutuhkan PC yang tangguh dan mumpuni. Namun, seringkali performa PC, terutama yang sudah berumur, terhambat oleh sistem operasi Windows. Masalah seperti bug dan penurunan performa sering terjadi, ditambah lagi dengan update fitur yang kurang penting dan justru membebani sistem. Di sinilah pentingnya menggunakan Windows modifikasi untuk meningkatkan kinerja dan performa PC. Kali ini kita akan membahas AtlasOS, varian Windows ringan yang sangat cocok untuk bermain game.
Mengenal AtlasOS
AtlasOS adalah versi Windows yang dirancang khusus untuk para gamer dengan menghapus beberapa layanan yang tidak diperlukan, sehingga diklaim dapat meningkatkan performa gaming. Dengan menghilangkan komponen yang tidak penting, OS ini mampu meningkatkan FPS dalam game. Selain itu, AtlasOS juga menawarkan berbagai keuntungan lain seperti mengurangi latensi sistem, latensi jaringan, dan input lag, yang sangat bermanfaat bagi gamer yang bermain game First Person Shooter.

AtlasOS mampu mengurangi proses yang berjalan di latar belakang, sehingga penggunaan CPU saat idle menjadi lebih ringan. Namun, dengan semua keuntungan tersebut, muncul pertanyaan penting: Apakah AtlasOS aman digunakan mengingat banyaknya komponen yang dihapus dari sistem aslinya?
Kelebihan AtlasOS
AtlasOS menawarkan peningkatan performa gaming yang signifikan. Namun, kelebihannya tidak berhenti di situ. AtlasOS juga memberikan beberapa nilai tambah lain yang bisa langsung dirasakan oleh pengguna. Salah satunya yaitu ukuran instalasi yang lebih kecil. Dengan menghilangkan beberapa fungsi, penggunaan storage pun menjadi lebih sedikit.
Selain itu, sistem operasi ini bisa mengurangi jumlah proses yang sedang berjalan dan menggunakan RAM lebih sedikit. Dalam kondisi idle, penggunaan RAM bisa turun dari 1,5GB menjadi hanya 600MB. Latency juga berkurang dari 3,09ms menjadi 2,55ms.
Namun, pertanyaan yang masih mengganjal adalah seberapa besar pengaruh semua ini terhadap performa gaming? Pengembang AtlasOS mengklaim peningkatan yang cukup signifikan, terutama pada game Valorant. Mereka menyatakan bahwa 1% fps di game tersebut dapat meningkat dari 665,3 fps di Windows original menjadi 800,7 fps di AtlasOS.
Apakah AtlasOS Aman Digunakan?

Ini adalah pertanyaan yang wajar diajukan oleh calon pengguna. Sebagai versi modifikasi dari Windows, penting untuk mempertimbangkan keamanannya dalam penggunaan sehari-hari. Jawabannya adalah tergantung. Ya, jika Anda tahu apa yang Anda lakukan, dan tidak, karena sebagai OS yang difokuskan untuk gamer, komponen penting seperti Windows Defender telah dihapus untuk meningkatkan performa. Hal ini membuat PC Anda lebih rentan terhadap serangan malware seperti worm, trojan, dan ransomware.
Baca juga:
- Deretan Fitur Windows 11 yang Tidak Penting! Matikan Saja!
- Waspada! Update Moment 5 Windows 11 Bisa Buat Masalah White Screen
- Atasi Layar Hitam Windows 11 dengan Mudah dan Cepat dalam 8 Langkah
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.
Cari tahu juga update berita terkini dan teraktual seputar teknologi dan gadget di Pemmzchannel.com.























