Microsoft Flight Simulator 2020 menjadi game simulasi paling ditunggu-tunggu saat ini. Selain akan menyajikan simulasi penerbangan yang lengkap dengan 37.000 bandara dunia, game ini juga akan menyuguhkan traffic udara yang berjalan secara real-time. Hal yang cukup disayangkan disini ialah Microsoft pun belum memberitahukan tanggal rilis secara resmi dan juga spesifikasi minimum dan maksimum dari game kawakan mereka tersebut.
Dengan visual yang cukup mengoda terlihat lewat trailer yang mereka sajikan, membuat beberapa gamers mengeluarkan asumsi bahwa game ini akan membuat PC kentang menangis. Hal tersebut tidak sepenuhnya benar, dengan spesifikasi mininum rata kiri, game ini harus dibekali dengan Ryzen 3 1200 dan RX 570.
Tidak hanya itu, game ini pun juga memerlukan koneksi internet untuk streaming data agar gameplay terlihat lebih detail. Microsoft pun menyarankan koneksi 5 Mbps untuk streaming data minimum dan untuk data yang lebih stabil, maka pengguna disarankan menggunakan internet dengan kecepatan 50 Mbps.
https://www.youtube.com/watch?v=BCBgO6St9ug
Bagi gamers yang penasaran, inilah spesifikasi minimum untuk Microsoft Flight Simulator 2020:
Microsoft Flight Simulator (Minimum)
CPU: Ryzen 3 1200 / Intel i5-4460
GPU: Radeon RX 570 / NVIDIA GTX 770
VRAM: 2GB
RAM: 8GB
HDD: 150GB
Bandwidth: 5 Mbps
Microsoft Flight Simulator (Rekomendasi)
CPU: Ryzen 5 1500X / Intel i5-8400
GPU: Radeon RX 590 / Nvidia GTX 970
VRAM: 4GB
RAM: 16GB
HDD: 150GB
Bandwidth: 20 Mbps
Microsoft Flight Simulator (Rata Kanan)
CPU: Ryzen 7 Pro 2700X / Intel i7-9800X
GPU: Radeon VII / Nvidia RTX 2080
VRAM: 8GB
RAM: 32GB
HDD: 150GB (SSD recommended)
Bandwidth: 50 Mbps





















