Sempat diumumkan pada ajang E3 2019 beberapa waktu lalu dimana menjadi kabar baik namun kabar buruknya saat itu bahwa remake ini hanya eksklusif Nintendo Switch yang kini telah berubah.
Untuk gamer muda masa kini mungkin tidak mengenal seri legendaris satu ini yang dirilis oleh SEGA pada tahun 1995 pada konsolnya sendiri Sega Saturn yang menjadi pesaing PlayStation 1 namun kalah pamornya di tanah air.
https://twitter.com/PanzerDragoonRE/status/1187670702989684737
Panzer Dragoon bisa dibilang menjadi salah satu game cukup unik pada masanya yang genrenya dianggap varian dari shoot em up atau bullet hell. Pemain yang mengendalikan karakter dimana dirinya menunggang sebuah naga dengan kemampuan menyerang yang luar biasa, seorang diri menghadapi empire yang jahat di era post apocalypse.
Berbagai sekuelnya juga telah dirilis setelahnya dimana terus ditangani oleh smilebit hingga terakhir Panzer Dragoon Orta pada 2002. Kini lisensi pun telah berpindah tangan ke MegaPixel Studio SA dan Forever Entertainment SA yang menghadirkan remake dari seri pertamanya dan mempunyai rencana untuk seri keduanya juga.

Melihat potensi gamer PC, sang pengembang kini dengan bangga mengumukan kehadiran Panzer Dragoon Remake yang sudah terdaftar di Steam Store dengan jadwal perilisan musim dingin ini yang berarti di sekitar akhir tahun ini atau awal tahun depan yang sekarang ini kalian bisa melihat dulu peningkatan drastis grafisnya yang mengikuti teknologi terkini.
Editor : Salman “mmonrz”























