Setelah cukup lama Apple tak menghadirkan seri iPhone murah SE series, kali ini di November 2023 rumor mengenai perilisan iPhone SE 4 makin deras mengalir, termasuk bocoran render image dari smartphone compact ala Apple tersebut.
iPhone SE 4 Akan Gunakan OLED Display!
Berkat kolaborasi AppleTrack dan Shea, kami mendapatkan potret render image iPhone SE 4, yang dirancang berdasarkan beberapa rumor. Pertama, Apple dikatakan akan meningkatkan kualitas display yang sebelumnya menggunakan panel 4,7 inci pada iPhone SE 3 menjadi OLED 6,1 inci pada iPhone SE 4.

Sayangnya, karena Apple diperkirakan akan menjual iPhone ini dengan harga yang lebih rendah, kami menduga model ini akan hadir tanpa teknologi ProMotion, namun diharapkan tetap memiliki beberapa fitur utama iPhone 14 series.
Yang membedakan dengan iPhone 14 series adalah dikatakan memiliki iPhoen SE 4 akan menggunakan port USB-C, bersama dengan kamera belakang tunggal 48MP. Menurut render image yang kami dapat, iPhone ini juga akan menggunakan notch, bukan Dynamic Island, menjadikannya satu-satunya model Apple 2023 yang masih menggunakan notch.
Harga dan Ketersediaan iPhone SE 4
Untuk harga, dari rumor yang beredar ponsel ini akan dijual dengan harga mulai dari $429. Harga yang menurut kami cukup affordable untuk sebuah ponsel yang Apple rilis di 2023 dengan segala fitur dan kelebihannya.
Baca juga:
- Apple Watch 9 Hadir dengan Chipset A15 Terbaru!
- Mau Menghemat Baterai Apple Watch? Begini Caranya!
- Apple Watch SE 2, Spesifikasi Smartwatch Tahan Banting!
_____________________________________________________________________________________________
Cari gadget berkualitas dengan harga terbaik? Temukan pilihan laptop, PC, dan komponen PC dengan harga terbaik hanya di Pemmz.com.